Masker Buah Untuk Memutihkan Wajah Dengan Cepat – Banyak cara yang kerap digunakan untuk membantu memutihkan kulit wajah dengan cepat. Biasanya selain dengan krim – krim yang banyak tersedia dipasaran, bahkan dengan cara medis, anda bisa mendapatkan kulit wajah yang putih dengan tempo waktu yang cepat. Namun selain itu, ternyata kekayaan alam yang melimpah bisa anda manfaatkan untuk mendapatkan kuit wajah yang alami. Dengan bahan – bahan alami berupa buah – buahan, ternyata anda bisa mendapatkan kulit wajah yang cerah dengan cepat dan tentunya tanpa efeksamping.
Anda yang sedang bingung mencari masker yang tepat untuk kulit wajah cerah alami, maka dengan memanfaatkan masker buah – buahan ini, bisa anda pilih. Banyak sekali jenis buah yang bisa anda gunakan untuk membantu memutihkan wajah anda. biasanya berupa buah – buahan yang kaya vitamin C, karena kandungan vitamin C ini, berkhasiat untuk mengangkat sel kulit mati. Berikut ini adalah beberapa jenis masker buah yang baik untuk membantu memutihkan kulit wajah dengan cepat dan alami berikut ini.
Masker Buah Untuk Memutihkan Wajah Dengan Cepat
1. Asam jawa
Buah yang kaya akan kandungan vitamin Cini, merupakan salah satu jenis buah yang bisa mencerahkan wajah anda, dengan kandungan alami yang bisa membantu menghilangkan noda yang ada pada area wajah anda. anda bisa mencoba ramuan asam jawa dengan mencampurkannya dengan segelas susu. Kemudian aduk secara merata. Gunakan pasta ini untuk masker, dan biarkan hingga mengering. Cuci wajah anda dengan air bersih, dan lakukan secara teratur.
2. Pepaya
Buah yang kaya akan kandungan vitamin A ini, juga memiliki enzim papaian yang baik untuk mencerahkan kulit wajah anda. enzim papain ini pun akan membatu mengangkat sel kulit mati yang ada pada bagian wajah anda. sehingga banyak produk kecantikan yang menggunakan buah pepaya ini, untuk bahan dasar produknya. Gunakan pepaya yang telah dilumatkan ke area wajah anda secara merata. Dan diamkan setelah beberapa saat, kemudian bersihkan.
3. Jeruk nipis
Buah yang satu ini, juga merupakan salah satu jenis bahan alami yang bisa membuat wajah anda menjadi putih alami. Kandungan vitamin C yang ada didalamnya, akan bermanfaat mencerahkan kulit wajah anda. anda bisa membua ramuan putih telur, kemudian campurkan dengan perasan jeruk nipis. Gunakan sebagai masker pemutih wajah, dan lakukan secara teratur.
4. Nanas
Buah nanas, juga kaya akan kandungan vitamin C yang baik untuk masker pemutih wajah, sekaligus bisa membuat kulit wajah anda semakin rileks. Gunakan masker nanas ini, sebagai salah satu bahan alami yang bisa mencerahkan kulit wajah anda. haluskan nanas, dan juga campurkan dengan mentimun. Tambahkan madu dan gunakan sebagai masker alami untuk mencerahkan kulit wajah anda.
5. Bengkoang
Buah yang satu ini banyak digunakan sebagai bahan dasar kosmetika pemutih wajah, dan memang khasiatnya pun sangat baik untuk kesehatan wajah anda. haluskan buah bengkoang dan gunakan buah bengkoang yang telah dilumatkan ini kebagian wajah anda secara teratur dan merata.
Itulah beberapa rekomendasi untuk masker buah yang bisa membantu anda untuk memutihkan wajah dengan cara yang cepat dan tentu saja alami dan tanpa efek samping. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar